-->

AC Tidak Dingin, Lampu Indikator Berkedip

 

Sebuah unit AC Split pada sebuah ruangan dihidupkan agar udara di ruangan tersebut menjadi dingin. Dalam keadaan normal, ruangan akan menjadi dingin dalam waktu yang tidak terlalu lama. Tetapi jika ditunggu sudah lama, udara di ruangan juga tidak dingin, berarti ada permasalahan pada unit AC tersebut. Setelah di cek, didapatkan beberapa keadaan seperti:

Unit Indoor

Unit indoor masih bisa menghasilkan sirkulasi udara. Udara masih keluar dari unit indoor tetapi tidak dingin. Proses menghidupkan unit AC juga berjalan dengan baik. Setelah unit indoor dapat bekerja normal, kemudian cek unit outdoor.

Setting Remot

Remot kontrol disetting pada mode COOL, suhu udara pada 18oC, kecepatan blower maksimal, swing Auto. Dengan setting remote seperti ini seharusnya unit AC sudah bisa mendinginkan udara dalam ruangan.

Unit Outdoor

Pada unit outdoor dapat hidup dengan normal. Kompresor bergetar dan kipas kondensor berputar. Ini menandakan bahwa unit outdoor dalam keadaan normal. Tetapi ada keanehan dari hidupnya unit outdoor. Unit outdoor hidupnya hanya sebentar yaitu sekitar 3 hingga 5 menit. Setelah itu unit outdoor mati padahal suhu ruangan belum dingin. Unit outdoor hidup lagi tetapi dalam waktu yang cukup lama sekitar 15 menit.

Lampu indikator berkedip

Setelah diamati, ternyata lampu indikator pada unit indoor berkedip. Lampu yang berkedip tersebut adalah lampu timer. Setelah di cek apakah terdapat setting timer untuk ON/OFF unit AC tersebut, ternyata tidak ada settingan timer.

Dari kondisi yang diterangkan di atas, dapat disimpulkan bahwa unit AC masih bekerja dengan normal tetapi unit AC tidak dapat membaca suhu udara ruangan apakah sudah tercapai sesuai setingan atau belum. Dalam keadaan normal, unit outdoor akan hidup terus hingga setting suhu udara dalam ruangan sudah sesuai dengan settingan suhu pada remot. Tetapi karena terjadi kegagalan pembacaan suhu, unit outdoor sudah dimatikan oleh sistem.

Sistem AC Split mempunyai sensor suhu yang disebut dengan Thermistor dan terdapat dua buah dalam unit indoor. Dua buah sensor ini mempunyai tempat yang berbeda. Yang pertama terdapat di dekat sirip evaporator yang berfungsi untuk membaca suhu udara di dalam ruangan. Sensor yang kedua terletak menempel pada pipa evaporator. Jika dilihat, terdapat pipa yang dilas dengan evaporator di dekat Modul/PCB dan sensornya dimasukkan ke dalam pipa tersebut. Sensor ini berfungsi untuk membaca suhu pipa. Sensor suhu tersebut terhubung dengan Modul/PCB melalui suatu konektor/soket.

Dari kondisi unit AC Split seperti keterangan di atas, dimungkinkan Thermistor sudah rusak. Untuk mengganti Thermistor AC, carilah Thermistor yang memang khusus untuk merk AC yang digunakan. Jika tidak ada, maka cari Thermistor yang sama konektornya. Karena jika konektor tidak sama, maka Thermistor tidak dapat dipasang pada Modul/PCB.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tulis komentar dengan bijak tanpa unsur SARA, Politik, dan Pornografi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel