-->

MEMULAI IOT DENGAN BLYNK DAN NODEMCU


BLIYNK merupakan sebuah aplikasi smartphone baik itu untuk iOS ataupun Android yang digunakan untuk kontrol Arduino, Raspberry Pi, ESP8266, WEMOS D1, dan modul lainnya yang terhubung dengan internet. Oleh karena itu, Blynk merupakan salah satu aplikasi IoT (Internet of Things) karena digunakan untuk mengendalikan peralatan dari jarak jauh selama peralatan tersebut terhubung dengan internet. Pada bidang pendidikan, pemerintah membuat sistem pelatihan bagi guru SMK dengan program KKGSI (Kamp Kreatif Guru SMK Indonesia) dengan salah satu materinya adalah IoT.


blynk logo
Aplikasi Blynk tidak dikhususkan untuk salah satu modul kontrol tertentu sehingga penggunaannya lebih fleksibel. Blynk bisa diaplikasikan dengan Perangkat RFID untuk absensi online. Penggunaannyapun sangat mudah, hanya dengan menyeret dan meletakkan widget.

Untuk melakukan kendali dengan aplikasi Blynk, beberapa bahan yang harus disiapkan antara lain:
1.  Smartphone
2.  NodeMCU atau modul lainnya (kali ini saya menggunakan NodeMCU AMICA)
3.  Arduino IDE
4.  Blynk Arduino Library

Setelah bahan-bahan sudah siap semua, mari kita mulai. Pertama kali install dulu aplikasi Blynk pada smartphone.
1.  Buka menu PlayStore pada smartphone. Cari aplikasi BLYNK kemudian install hingga selesai.
2.  Buka aplikasi Blynk, maka akan muncul tampilan Log In. Klik Crate New Account. Isikan alamat email dan isi pasword. Setelah di Create, maka aplikasi Blynk akan mengirimkan authentication token ke email yang dituliskan tadi.
3.  Setelah login, pilih menu New Project. Pada tampilan Create New Project isikan nama projet yang akan dibuat, pada Choose Device pilihlah perangkat yang digunakan contoh NodeMcu, dan pilih tipe koneksi yang akan digunakan contoh menggunkanan WiFi. Untuk tema bisa memilih yang gelap atau terang.

create project blynk

4.  Kemudian akan masuk ke papan project. Untuk menambahkan widget, pilih tombol Add atau tekan papan project.

menambah widget blynk

5.  Tekan widget Button maka akan masuk ke Button Setting. Isikan nama Button dengan Saklar1. Tekan PIN untuk memilih pin NodeMcu, dalam hal ini menggunakan pin D0 karena pin tersebut terhubung dengan LED internal NodeMcu.

setting button blynk

6.  Logika saklar dari 0 ke 1 diubah menjadi 1 ke 0. Ubah jenis Button dari PUSH ke SWITCH. Setelah selesai kembali ke papan project. Sampai disini kita sudah mempunyai project Lampu yang berisi satu button dengan nama Saklar1 yang terhubung dengan NodeMcu pin D0.

setting button blynk

Sampai disini kita sudah mempunyai project dengan nama Lampu yang berisi satu button dengan nama Saklar1 yang terhubung dengan NodeMcu pin D0. Sekarang masuk ke Arduino IDE untuk memprogram NodeMcu yang digunakan. Berikut langkah-langkahnya:
1.  Buka aplikasi Arduino IDE. Klik FileExamples→Blynk→Board_WiFi→ESP8266_Standalone maka akan muncul seperti pada gambar.

arduino examples


2.  Jika belum ada file examples untuk Blynk berarti library Blink belum ditambahkan. Untuk mendapatkan Blynk Library bisa mengunjungi https://github.com/blynkkk/blynk-library sedangkan cara menambahkan di Arduino IDE dapat membaca artikel MenambahkanLibrary Arduino.
3.  Copy authentication token pada email kemudian pastekan pada Arduino IDE. Masukkan juga nama jaringan dan password yang digunakan agar NodeMcu dapat masuk ke jaringan kita.

token password ssid


4.  Upload program hingga selesai. Jika program berhasil, pada serial monitor akan tampak pemberitahuan seperti pada gambar.

blynk koneksi


5. Buka aplikasi Blynk kemudian coba tekan button yang telah dibuat.

IoT merupakan program yang sangat bermanfaat untuk kemajuan teknologi. Sebuah sistem Smart City atau Smart Goverment juga dibangun dengan perangkat utama IoT.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel