-->

THERMISTOR AC RUSAK, LAMPU TIMER BERKEDIP


Tanda ciri thermistor ac split rusak adalah komponen elektronika sensor suhu,lampu led berkedip hidup mati, tidak dingin,, ruang, pipa, evaporator,  ukuran, nilai .


Thermistor air conditioner adalah salah satu komponen kelistrikan dalam sistem pendingin yang berfungsi sebagai sensor suhu (temperature sensor). Jika terjadi kerusakan pada thermistor, maka sistem AC tidak akan bekerja dengan normal.


Jika diibaratkan pada tubuh kita, thermistor ini adalah kulit yang dapat merasakan suhu lingkungan. Andaikan suhu lingkungan tidak sesuai baik itu terlalu panas ataupun terlalu dingin, maka kita akan bereaksi karena ketidaknyamanan itu. Jika kulit kita tidak bisa merasakan suhu yang tidak sesuai, pasti bisa membahayakan tubuh. Begitu pula unit AC, jika terjadi kerusakan pada thermistor maka akan membahayakan bagi sistem AC itu sendiri.

Kerusakan thermistor pendeteksi suhu ruang.


Jika thermistor ini rusak, maka suhu ruang tidak akan terbaca dengan baik. Bisa jadi suhu ruangan belum dingin tetapi sistem sudah mematikan kompresor sehingga setting suhu tidak akan tercapai. Atau malah sebaliknya, suhu ruangan sudah dingin tetapi sistem tidak mematikan kompresor, sehingga suhu ruang akan sangat dingin (lebih dingin dari setting suhu).

Kerusakan thermistor pendeteksi suhu pipa.



Jika thermistor ini rusak, suhu pipa evaporator tidak akan terdeteksi oleh sistem. Bisa jadi suhu pipa sudah dingin tetapi sistem mematikan unit outdoor padahal suhu ruang belum sesuai setingan. Sebaliknya apabila suhu pipa tidak dingin (AC tidak ada refrigerant) tetapi sistem tetap menghidupkan unit outdoor. Hal ini sangat membahayakan kompresor.

Pada sistem AC split, yang paling sering mengalami kerusakan adalah thermistor pendeteksi suhu pipa evaporator. Jika thermistor ini rusak, ciri-cirinya adalah:

Ø Pada saat dihidupkan, sistem AC akan bekerja seperti biasa. Unit indoor dan unit outdoor bekerja dengan normal.
Ø Setelah 2 – 5 menit, unit outdoor akan mati sedangkan unit indoor masih bekerja normal.
Ø Setelah 10 – 15 menit kemudian, unit outdoor akan bekerja lagi dan akan mati setelah 2 – 5 menit berikutnya.

Hal itu akan berulang terus yang mengakibatkan suhu ruang tidak akan dingin karena unit outdoor akan berhenti bekerja sebelum setting suhu ruang tercapai.

Satu lagi ciri thermistor rusak yaitu lampu timer atau lampu power selalu berkedip padahal setting timer tidak diaktifkan.


Untuk mengganti thermistor AC, carilah thermistor yang memang khusus untuk merk AC yang digunakan. Jika tidak ada, maka cari thermistor yang sama konektornya. Karena jika konektor tidak sama, maka thermistor tidak dapat dipasang pada modul / PCB.

Untuk definisi thermistor yang lebih detail, bisa mempelajari komponen elektronika yaitu jenis-jenis resistor.


Sekian artikel tentang kerusakan thermistor AC. Semoga dapat bermanfaat.



“Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi sesama"

6 Responses to "THERMISTOR AC RUSAK, LAMPU TIMER BERKEDIP"

Tulis komentar dengan bijak tanpa unsur SARA, Politik, dan Pornografi.

  1. tentang thermistor AC ini saya jadi paham ,Semoga anda berlimpah rejeki karena anda mau berbagi ilmu dan pengalaman, suwun juragan

    BalasHapus
  2. Mau tanya, ac daikin saya setel di 25c. Krna sudah dingin, saya naikin suhu jadi 28. Tp kok ngk mau turun suhunya, jadi tetep dingin..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya harus nunggu dulu biar suhunya berubah dengan sendirinya.

      Hapus
  3. Bagaimana jik pemasangan thermistor Kuningan dan plastik terbalik pasangnya di PCB, dan bagaimana cara mengetahuiny klu pemasangannya terbalik

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel